Bag. Perlengkapan UNS

Bagian Perlengkapan merupakan salah satu Unit kerja Bagian di bawah Biro Administrasi Umum dan Keuangan, mempunyai tugas melaksanakan Administrasi Perlengkapan.

Untuk menjalankan tugas tersebut Bagian Perlengkapan mempunyai fungsi: Melaksanakan Administrasi Pengadaan dan Pemeliharaan Perlengkapan serta melaksanakan Inventarisasi dan mempersiapkan usul penghapusan Barang Milik Negara.

Bagian Perlengkapan terdiri dariSub Bagian Pengadaan dan Pemeliharaan serta Sub Bagian Inventarisasi dan Penghapusan. Untuk mendukung layanan Administrasi Perlengkapan, Bagian Perlengkapan mempunyai unit gudang yang berfungsi untuk menyimpan barang-barang persediaan berupa ATK / BHP dan lain-lain . Untuk melayani kebutuhan ATK / BHP unit-unit kerja di lingkungan Universitas.

Sebagai unit kerja yang amanah, profesional dan berwawasan kedepan, Bagian Perlengkapan senantiasa berusaha meningkatkan kualitas program dan kinerja agar dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada unit kerja terkait dilingkungan Universitas Sebelas Maret khususnya dan masyarakat pada umumnya, oleh karena itu Bagian Perlengkapan UNS terbuka bagi setiap masukan yang bersifat membangun.

Khusus websyte ini, saya lebih banyak menyediakan data khususnya pengelolaan Aset / Barang Milik Negara yang sudah saya masukkan ke dalam kategori tersendiri (SIMAK dan Persediaan UNS)

Info lengkap bagian perlengkapan silahkan klik http://perlengkapan.auk.uns.ac.id/profil.html